Film Horor Paranormal Activity 3, 3 Hari Masuk Bioskop Raup 54 juta dolar + video
Film horor berbiaya rendah, bahkan kabarnya shutingnya dirumah produsernya ini sangat meledak di pasaran amerika. kalau nonton film Paranormal Activity ini kita orang indonesia jadi merasa kenal dan biasa, karena film horror ini seperti film indonesia. cuman kalo di barat pake peralatan modern video, laptop, cctv dll.
Film berbiaya rendah lainnya yang bagus dan meraup jutaan dolar adalah film afrika selatan johannesburg tentang alien, District 9.
Paranormal Activity merupakan sebuah film dengan minim budget, hanya menggunakan 1 kamera dengan konsep reality movie. Semua hal dalam film ini nampak real, mulai dari akting para pemain yang memainkan dirinya sendiri sampai konsep kameranya. Kendati menggunakan single cam dan berkonsep reality, namun gambar dalam film ini tergolong rapi. Tidak terlalu dipaksakan untuk terlihat real dengan gambar goyang atau out focus disana-sini.
3 Hari dirilis Paranormal Activity 3 langsung jadi nomor satu di box office Amerika Utara. Film ini menerima skor C+ dari CinemaScore.Film horror itu melampaui ekspektasi dengan meraup estimasi $54 juta, angka tertinggi untuk pendapatan di minggu perdana bagi film bergenre horror.
Perolehan tersebut juga termasuk tertinggi di bulan Oktober, mengalahkan jawara tahun lalu, Jackass 3D, yang 'hanya' mencetak angka $50.4 juta. Bicara tentang target penonton, 53% dari penonton film berating R itu berusia di bawah 25 tahun.
Real Steel turun ke peringkat kedua dengan pendapatan $11.3 juta. Di tempat ketiga, film tari Footlose yang mengumpulkan $10.8 juta untuk total perolehan $30.9 juta.
Di minggu pertamanya, petualangan Milla Jovovich dan Orlando Bloom dalam The Three Musketeers mendarat di nomor empat. Meski memperoleh skor B dari CinemaScore, film berbujet besar itu hanya mampu meraup sekitar $8.8. juta. Berkebalikan dari Paranormal Activity 3, sekitar 64% dari penonton film ini berusia di atas 25 tahun.
Peringkat 10 besar Box Officeperiode 21-23 Oktober 2011:
- Paranormal Activity 3 - $54 juta
- Real Steel - $11.3 juta
- Footloose - $10.8 juta
- The Three Musketeers - $8.8 juta
- The Ides of March - $4.9 juta
- Dolphin Tale - $4.2 juta
- Moneyball - $4 juta
- Johnny English Reborn - $3.8 juta
- The Thing - $3.1 juta
- 50/50 - $2.8 juta